Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus dan AS Roma Tanpa Kekuatan Penuh

By Verdi Hendrawan - Minggu, 5 Oktober 2014 | 22:34 WIB
Carlos Tevez (kanan) dan Fernando Llorente, andalan Juventus tembus pertahanan Roma. (AFP/Getty Images)

6 Serie A akan segera berlangsung di Juventus Staduim. Namun, kedua tim tidak menurunkan kekuatan terbaiknya.

Juventus menyimpan beberapa pemain utamanya seperti Arturo Vidal, Patrice Evra, serta Roberto Pereyra. Namun, Para pemain yang diturunkan Massimiliano Allegri untuk menggantikan peran ketiga pemain itu juga merupakan andalan Bianconeri.

Sedangkan Roma juga mencadangkan beberapa pemain inti mereka, seperti Ashley Cole, Mattia Destro, Alessandro Florenzi, dan Adem Ljajic. Namun serupa dengan Juventus, para pemain yang dipercaya pelatih Rudi Garcia itu juga merupakan para pemain andalan Giallorossi.

Berikut susunan pemain Juventus vs AS Roma:

Juventus XI: Buffon, Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, Cáceres, Pirlo, Marchisio, Asamoah, Pogba, Tévez, Llorente.
Cadangan: Ogbonna, Pepe, Morata, Coman, Giovinco, Padoin, Vidal, Storari, Evra, Rubinho, Pereyra, Mattiello.

AS Roma XI: Skorupski, Maicon, Holebas, Yanga-Mbiwa, Manolas, Kéita, Nainggolan, Pjanic, Totti, Gervinho, Iturbe.
Cadangan: Lobont, Cole, Ljajic, Destro, Florenzi, Paredes, Torosidis, Ucan, Somma, Emanuelson, Calabresi, Sanabria.