Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
19 yang menjanjikan. Hal ini terlihat dengan dua kekalahan The Prince of Persia itu di Piala Asia U-19 2014 di Myanmar yang harus membuat mereka tersingkir.
Setelah di pertandingan pertama dikalahkan oleh Thailand dengan skor 1-2, Iran tampak ngotot untuk memenangkan pertandingan menghadapi Yaman yang pada laga pertama ditahan imbang oleh tuan rumah Myanmar. Namun, Yaman lah yang ternyata mampu mencetak gol cepat.
Yaman berhasil mencetak gol di menit ke-6 melalui tembakan dari luar kotak penalti oleh Al-Sarori. Bola yang mengarah ke sisi kiri awang Iran gagal dijangkau oleh kiper.
Iran sebenarnya memiliki penguasaan bola yang jauh dibandingkan dengan Yaman. Menurut data dari Soccerway, Iran berhasil memiliki 66 persen penguasaan bola dan 14 percobaan yang enam di antaranya mengarah langsung ke gawang Yaman. Namun, tidak satu pun percobaan itu menjadi gol.