Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang legendaris Jerman, Michael Ballack, beranggapan bahwa seharusnya Mesut Oezil tak pindah ke Arsenal dan tetap berada di Real Madrid.
Baru memasuki musim 2014/15, Oezil dibanjiri kritik. Ia dianggap tidak mengeluarkan performa terbaiknya.
Kritik tersebut bisa jadi benar. Sejauh ini Oezil tidak mampu menyumbang assist, padahal ia membuat tiga assist di tiga penampilan perdananya di EPL 2013/14.
"Saya benar-benar tidak tahu apa yang terjadi selama satu tahun terakhir semenjak dia pindah dari Madrid ke Arsenal," ujar Ballack mengomentari kritik yang dialamatkan kepada kompatriotnya, seperti dikutip Daily Mail.
"Pemain seperti dia, dengan kemampuan seperti itu, seharusnya bertahan lebih lama di Madrid," imbuhnya.
Oezil memang mengilap tatkala masih berseragam Los Blancos. Di musim terakhirnya bersama Si Putih (2012/13), punggawa timnas Jerman itu mengumpulkan assist paling banyak di La Liga, yaitu 26.