Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah, Warriors Harus Kerja Keras di Vietnam

By Eko Widodo - Rabu, 17 September 2014 | 19:01 WIB
Indonesia Warriors vs HiTech Bangkok City (Fernando Randy)

Tekad untuk menang membuat Indonesia Warriors memaksimalkan kekuatan yang ada. Saat menghadapi HiTech Bangkok City, Rabu (17/9) di Britama Arena, Mahaka Square, Jakarta Utara, Warriors memainkan dua skuat baru Michael D'Andre Fey dan Ronny Gunawan.

Warriors memainkan pemain veteran Ronny Gunawan di laga ini. Cedera yang dialami Vamiga Michel membuat Ronny dimainkan untuk menambah intensitas defense Warriors.

"Kami memainkan Ronny Gunawan untuk berjaga-jaga sebab sebelumnya banyak yang cedera seperti Vamiga dan Christian Ronaldo Sitepu. Apalagi setelah ini roster tidak boleh diganti lagi," kata Youbel Sondakh, asisten pelatih Warriors sebelum laga.

"Kami berjaga-jaga saja mengantisipasi segala kemungkinan," tambah Youbel.

Sedangkan Fey adalah pemain kelahiran Washington, 29 Mei 1983 dan memiliki tinggi 211cm. Ia menggantikan posisi O'Neal Mims.

Pelatih Warriors, Cokorda Raka Satrya Wibawa tak mau memberikan target tertentu di laga penting ini. Ia berharap para pemain Warriors fokus dan tampil lepas. "Saya berharap mereka tampil lepas saja. Kalau menang, itu bonus," kata Cokorda.

Starter Warriors: Hardianus Lakudu, Arki Dikania Wisnu, Vinton Nolland Surawi, Tremayne Johnson, dan Michael Fey.
Starter Bangkok City: Jerick Canada, Wutipong Dasom, Piyapong Piroon, Chris Charles, dan Steven Thomas.

Jalannya pertandingan:

Kedua tim bermain dengan tempo lambat di kuarter 1. Pada lima menit pertandingan, kedua tim berbagi angka 8-8. Warriors mencetak 6 angka dari tembakan 3pts dari Hardianus dan Vinton. Di akhir kuarter pertama, Warriors tertinggal 10-18. Warriors buruk di 2pts field goal hanya masuk 1 dari 13 usaha. Field goal Warriors hanya 18%.

Indonesia Warriors berusaha mengejar ketinggalan di kuarter kedua. Perlahan field goal Warriors naik dari 18 menjadi 29 persen. Di akhir babak pertama, Warriors tertinggal 29-33. Christien Charles menjadi pengumpul angka terbanyak Bangkok City dengan 11 angka 7 rebound. Dari Warriors, Tremayne Johnson 11 angka.

Pertarungan seru terjadi di kuarter ketiga. Kedua tim saling mengejar angka pada empat menit terakhir. Warriors memenangi kuarter ketiga dengan 21-20, namun overall tertinggal 50-53.

Pada kuarter keempat, Bangkok City lebih tenang memainkan bola. Pertandingan berlangsung 4 menit Bangkok City memimpin 60-52. Hal itu membuat pelatih Cokorda Raka meminta time out.

Bangkok semakin percaya diri di akhir akhir kuarter keempat. Sampai kuarter keempat berakhir, Bangkok memimpin dengan 78-61.


Dengan kekalahan ini, Warriors harus bekerja keras pada hari Minggu nanti saat bertandang ke Vietnam melawan Saigon Heat.
Indonesia Warriors berusaha mengejar ketinggalan di kuarter kedua. Perlahan field goal Warriors naik dari 18% menjadi 29. Di akhir babak pertama, Warriors tertinggal 29-33.
Christien Charles menjadi pengumpul angka terbanyak Bangkok City dengan 11 angka 7 rebound. Dari Warriors, Tremayne Johnson 11 angka
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P