Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Giorgio Chiellini Juventus memiliki tiga misi di musim 2013/14. Selain Scudetto dan Liga Europa ada satu target lagi yang tak kalah penting dan bersejarah. Apa itu?
Misi 100 poin. Ya, I Bianconeri ingin mencatatkan diri menjadi klub pertama di Italia yang berhasil mengoleksi 100 poin dalam satu musim Serie A sepanjang masa. Saat ini rekor poin terbanyak Liga Italia masih dipegang oleh Internazionale. La Beneamata mencatatkan 97 poin pada musim 2006/07.
Hingga pekan ke-31 Serie A, Juventus telah mengumpulkan 81 poin. Dengan tujuh pertandingan sisa yang artinya masih menyediakan 21 poin, maka Si Nyonya Tua butuh 19 poin lagi untuk mencapai 100 angka. Untuk itu, minimal Juventus harus memperoleh enam kemenangan dan sekali imbang dari sisa tujuh pertandingan musim ini.
Menilik lawan-lawan yang akan dihadapi Juventus ke depannya, Chiellini mengaku optimistis bisa mencapai 100 poin.
"Kami memiliki Scudetto dalam genggaman, tapi tidak berarti kami sudah menang. Sekarang kami perlu membawanya pulang. Jadwal pertandingan kami memang terlihat sederhana, tapi ada bahaya yang tersembunyi," ujar Chiellini.
"Kami ingin mencapai sesuatu yang bersejarah. 100 poin? Itu adalah target sekunder karena kami fokus pada dua hal: Scudetto ketiga beruntun dan melangkah jauh di Liga Europa," tutur Chiellini dikutip dari football-italia.net.
Jadwal Pertandingan Juventus di Tujuh Laga Serie A Tersisa
Juventus vs Livorno
Udinese vs Juventus
Juventus vs Bologna
Sassuolo vs Juventus
Juventus vs Atalanta
AS Roma vs Juventus
Juventus vs Cagliari