Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sneijder Akui Dikecewakan oleh Internazionale

By Tulus Muliawan - Jumat, 5 September 2014 | 11:35 WIB
Wesley Sneijder (Michael Steele/Getty Images)

Gelandang Galatasaray, Wesley Sneijder mengungkapkan bahwa selama berkarier di Internazionale ia mendapat perlakuan buruk. Meski mengaku kecewa, namun pemain berpaspor Belanda itu berharap agar Inter meraih gelar Serie A musim ini.

Wesley Sneijder merupakan salah seorang yang berperan penting dalam kejayaan Internazionale pada tahun 2009. Sneijder turut andil dalam mempersembahkan gelar trebele kepada Nerazzurri.

Akan tetapi, Sneijder menolak bertahan di Giuseppe Meazza karena terancam pemotongan gaji. Akhirnya, pemain 30 tahun itu hengkang ke Galatasaray pada tahun 2013 silam.

"Saya sudah menyadari apa yang saya terima di Inter dan saya senang sudah memenangkan treble. Inter tidak memperlakukan saya secara baik, namun itu ulah beberpa petinggi klub. Saya cinta terhadap Inter dan saya berharap mereka kembali mendapat gelar yang telah lama hilang. Saya ingin mereka memenangkan Scudeto," kata Sneijder seperti dilansir La Gazzetta Dello Sport.

"Juventus sudah terlalu banyak memenangkan gelar di Italia dan saat ini Roma sedang bangkit. Sebelumnya tim dari Milan sudah terbiasa mendapat prestasi, namun karena satu dan lain hal kali ini berjalan sulit." jelas Sneijder.