Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Digelar 21-22 April Dipimpin Pelatih Filipina

By Editor Eko Widodo - Selasa, 1 April 2014 | 17:20 WIB
(nunk)

18 yang disiapkan ke kejuaraan SEABA U-18, 5-7 Mei di Tawau, Malaysia. Para pelajar dan mahasiswa itu akan diseleksi pada 21-22 April ini usai ujian Akhir Nasional (UAN).


"Seleksi akan dilakukan 21-22 April ini di Jakarta. Kami memantau mereka dari berbagai event," ucap Danny Kosasih, pimpro timnas U-18 kepada BOLA beberapa waktu lalu. "Mereka akan berlatih usai seleksi sampai kejuaraan SEABA U-18 berlangsung," timpal Danny.

Dua tahun lalu, timnas U-18 dilatih oleh Nath Canson dengan asisten Johannis Winar. Untuk timnas U-18 ini, kembali ditangani pelatih asal Filipina, Britt Carlo Medalle Reroma. Britt banya menghabiskan kariernya di San Beda.

"Kami mendapatkan nama coach Britt dari rekomendasi Gerardo V. Ramos. Semoga saja ia segera nyetel dengan gaya bermain anak-anak," ucap Sekjen PP Perbasi, Agus A. Mauro, Sabtu (30/3). "Kata coach Bong Ramos, Britt memiliki kapabilitas bagus," ucap Agus menambahkan.

Indonesia harus bersaing keras dengan Malaysia, Singapura, dan Filipina memperebutkan dua tiket ke FIBA Asia U-18, Agustus nanti di Doha, Qatar.

"Harus berjuang keras agar bisa lolos ke dua besar di Tawau nanti," kata Agus menambahkan.

Para pemain yang terpanggil ditunggu kedatangan di Jakarta pada 20 April. yang tidak lolos seleksi, 23 April langsung kembali ke daerah masing-masing.

Ofisial Tim
Team Leader: Danny Kosasih
Manajer: Christine Gono
Asisten Manajer: Alvin Indra
Penasihat Teknis: W. Amran
Head Coach: Britt Carlo Medalle Reroma
Asisten Coach: Wahyu Budi Santoso

Peserta Seleksi:
1. Kurniawan Indraprasto (DKI Jakarta)
2. Cakrawala Satria Airawan (DKI Jakarta)
3. Bagas Darmawan (DKI Jakarta)
4. Aditya Reynaldi (DKI Jakarta)
5. M. Sandy Ibrahim Aziz (DKI Jakarta)
6. Liga Persada A. (DKI Jakarta)
7. Adhitya Kusuma A. Saputra (DKI Jakarta)
8. Daniel Martin Simadibrata (DKI Jakarta)
9. Rivaldo Tandra Pangesthio (Kalbar)
10. Hendra (Kalbar)
11. Alkristian Chandra (Jatim)
12. Vincent Rivaldi Kosasih (Jatim)
13. Mohammad Saroni (Jatim)
14. Felix Tjandra (Jatim)
15. Widyanta Putra Teja (Jatim)
16. Eko Agung Prabowo (Jatim)
17. Habib Titoaji (Jateng)
18. M. Reza Fahdani Guntara (Jabar)
19. Kurniawan Arisandi (Kalsel)
20. Hariyanto Wijaya (Sumut)
21. Varizal Dwi Sulistyo (Maluku Utara)