Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjadi pilihan utama dalam sebuah tim selalu menjadi impian setiap pemain. Hal inilah yang membuat Diego Lopez memilih pergi meninggalkan Real Madrid di bursa transfer musim panas lalu.
Menurut pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, keputusan ini diambil Diego karena ia sadar posisinya bersama El Real tidak aman lagi. Salah satu penyebabnya adalah kedatangan kiper Kosta Rika, Keylor Navas.
Diego, yang menjadi andalan Real Madrid di La Liga musim lalu, memutuskan pindah ke AC Milan dengan harapan mendapat tempat utama di bawah asuhan pelatih Filippo Inzaghi.
"Jika bertahan di Real Madrid, dia akan bersaing ketat dengan Iker Casillas. Dia akhirnya memilih menghadapi tantangan baru dengan gaya permainan dan liga yang berbeda pula," ujar Ancelotti.
"Dego adalah kiper hebat dan memiliki dedikasi tinggi. Dia juga pekerja keras. Dia ingin mendapat kepastian, oleh karena itu dia memilih pergi meninggalkan madrid," ucap Ancelotti.