Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
laki dan 24 anak perempuan berusia 10-14 tahun terpilih berhak mengikuti tahapan lanjutan, yaitu training camp nasional.
Kegiatan berlangsung selama tiga hari pada 5-7 September. Dua hari pertama mengambil tempat di Cilandak Sports Center, Cilandak, Jakarta Selatan, sedangkan hari terakhir digelar di Pluit Village, Jakarta Utara.
Training camp masih dipimpin pelatih utama Christofer Sumner, dibantu tim pelatih dari klub basket Satria Muda Britama. Dua legenda NBA, Horace Grant dan A.C. Green, juga didatangkan untuk memberikan motivasi kepada para peserta.
Selain diisi aktivitas yang berbau basket, 64 anak-anak juga melakukan banyak hal lain selama Mini-Camp, seperti kegiatan team building, aktivitas sosial NBA, dan sesi berbagi cerita dengan Grant dan Green.
"Kami sangat antusias memberikan pelatihan kepada anak-anak ini. Kami ingin berbagi pengalaman agar mereka termotivasi untuk menjadi pemain basket yang bagus," kata Grant di hadapan peserta dan media, Jumat (5/9).
Puncak acara dari training camp nasional adalah pemilihan 10 anak laki-laki dan 4 perempuan sebagai Jr.NBA Indonesia 2014 All Stars. Mereka akan mendapatkan pengalaman menonton laga eksibisi NBA di Tiongkok dan bertanding melawan Jr.NBA All Stars dari negara ASEAN lain pada akhir tahun ini.