Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menilik performa terkini, PSG di atas kertas bakal jauh lebih diunggulkan menang saat bertamu ke markas Evian, Jumat (22/8).
Moral tim tuan rumah sedang hancur lebur. Evian selalu menderita kekalahan telak dalam dua pekan awal Ligue 1, masing-masing dari Caen (0-3), dan Rennes (2-6). Daniel Wass dkk. kini menghuni pos juru kunci klasemen.
Keberadaan seorang Javier Pastore membuat PSG kian difavoritkan mencaplok tripoin. Kandang Evian, Parc des Sports, kerap menghadirkan hoki bagi Javier Pastore. Di sana, Pastore tercatat tiga kali menjebol gawang Evian.
Apalagi Pastore tengah on-fire. Ia selalu ditampilkan Blanc sebagai starter dalam dua laga teranyar PSG di Ligue 1. Padahal musim lalu, gelandang berjulukan El Flaco alias Si Kurus itu lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan.
Kepercayaan diri Pastore diyakini telah kembali. Bahkan ia mengaku akan tetap bertahan di PSG, sekalipun klub jadi mendatangkan Angel Di Maria.
"Saya selalu ingin menetap di sini sebab saya masih terikat dua tahun kontrak. Di Maria? Bagus jika di dalam tim terdapat persaingan. Hal itu membuat Anda selalu ingin memberikan 100 persen," kata Pastore.