Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiba Bantul vs PSM: Tim Tamu di Atas Angin

By Eko Widodo - Jumat, 8 Agustus 2014 | 12:37 WIB
Assegaf Razak (tengah), difavoritkan bisa mengatasi Persiba Bantul. (Abdi Satria)

sama sedang sakit. Posisi kedua tim di klasemen Grup II menjadi indikatornya. Secara finansial, dua tim itu juga bermasalah dengan tunggakan gaji pemain. Namun, saat kedua tim bentrok di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (8/8), PSM lebih diunggulkan.

Buat PSM, kondisi tuan rumah jelas jadi peluang yang bisa dimanfaatkan untuk membawa pulang poin maksimal. Absennya Rasyid Bakri dan Agung Prasetyo karena mengantongi hukuman akumulasi kartu kuning tidak mengurangi keyakinan Assegaf Razak. Pelatih anyar itu yakin 100 persen anak asuhannya bisa meredam lawan.

“Untuk mengganti peran Rasyid masih ada Ardan Aras yang tidak kalah kualitasnya. Begitu pula dengan Iqbal Samad, pengganti peran Agung,” ujar Assegaf.

Assegaf tanpa sungkan menunjuk Syamsul Chaeruddin sebagai sosok sentral timnya dalam meladeni Persiba Bantul. “Syamsul bertugas sebagai pemutus serangan sekaligus orang pertama yang mengalirkan bola ke jantung pertahanan lawan,” ucapnya.

Suksesor Ruddy Keltjes itu juga mengoptimalkan kelebihan Ardan dalam mengeksekusi bola mati. “Saya prediksi bakal banyak pelanggaran yang dilakukan pemain lawan. Hal ini jadi kesempatan kami untuk mencetak gol lewat tendangan bebas,” kata Assegaf.

SIARAN LANGSUNG


Jumat 8 Agustus, pukul 15.30 WIB
Persiba Bantul vs PSM