Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
15, Oktober nanti. Bursa free agent (pemain lepas kontrak) terus bergulir. Transaksi manakah yang paling berpengaruh dalam bursa 2014 sejak awal Juli ini? USA Today merangkum 10 transaksi free agent yang akan berdampak besar di musim 2014-15.
4. Ed Davis (power forward; LA Lakers)
Nilai kontrak: dua musim US$ 2 juta (Rp23 miliar)
Los Angeles Lakers mendapatkan pemain potensial dengan harga murah. Dalam 99 gim bersama Memphis Grizzlies, Ed Davis mencatat statistik rata-rata 13 angka, 10,1 rebound, dan 2,2 blok.
Rata-rata field goal Davis 52,9%. Ia juga masih muda, 25 tahun. Mengapa ia mau hanya dibayar US$ 1 juta bersama Lakers?
Davis mau menjual murah kontrak untuk waktu bermain lebih banyak di Lakers! Davis kalah bersaing dengan dua big man Memphis: Zach Randolph dan Marc Gasol. Ia berharap di Lakers mendapatkan waktu bermain lebih banyak.
Davis tak terlalu merugi sebab memiliki player option di kontraknya. Artinya, jika ternyata Lakers kembali menepikan Davis di bangku cadangan, ia bisa memutus kontrak di bursa free agent tahun 2015. Namun, seharusnya dia bisa menjadi starter.