Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Transaksi NBA Free Agent Terpenting (3)

By Eko Widodo - Sabtu, 26 Juli 2014 | 21:57 WIB
Isaiah Thomas (kedua dari kiri) saat diperkenalkan di Suns. (Getty Images)

15, Oktober nanti. Bursa free agent (pemain lepas kontrak) terus bergulir. Transaksi manakah yang paling berpengaruh dalam bursa 2014 sejak awal Juli ini? USA Today merangkum 10 transaksi free agent yang akan berdampak besar di musim 2014-15.

3. Isaiah Thomas (point guard; Phoenix Suns)
Nilai kontrak: empat musim US$ 27 juta (Rp310,5 miliar)

Isaiah Thomas membuat keputusan mengejutkan dengan meninggalkan Sacramento Kings dan memilih bergabung dengan Phoenix Suns. Isaiah dibayar US$ 27 juta untuk empat musim. Ia bagian menjadi skenario Suns jika Eric Bledsoe hengkang. Sampai saat ini, Suns masih negosiasi dengan Bledsoe.

Jika Bledsoe bertahan di Suns, Isaiah berpeluang mendapatkan gelar pemain cadangan terbaik di musim depan. Sebab hampir pasti pelatih Jeff Hornacek memainkan starter Bledsoe dan Goran Dragic di posisi guard.

Namun, kekuatan dan kecepatan ketiga guard itu membuat Hornacek memiliki fleksibilitas rotasi. Ini yang menjadi kelebihan Suns di musim depan. Apalagi, Isaiah adalah point guard yang produktif dan efisien serta masih berumur 25 tahun.