Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gerrard Sebut Liverpool Kuda Hitam di EPL

By Zulfirdaus Harahap - Jumat, 14 Februari 2014 | 04:41 WIB
Steven Gerrard (Laurence Griffiths/Getty Images)

Steven Gerrard menyebut Liverpool sebagai kuda hitam dalam perburuan gelar Premier League 2013/2014. Sebab, kini The Reds terus menempel ketiga pesaing utama di urutan keempat.

Penampilan Liverpool semakin konsisten di Premier League. Usai mengalahkan Arsenal dengan skor 5-1 di Anfield Stadium, skuat asuhan Brendan Rodgers melanjutkan tren positif kala menggapai kemenangan 3-2 di kandang Fulham.

Berkat dua kemenangan tersebut, kini Liverpool hanya terpaut empat poin di belakang Chelsea sebagai pemuncak klasemen sementara. Oleh karena itu, Gerrard menyebut timnya sebagai kuda hitam dalam persaingan titel tersebut.

"Kami masih campur aduk. Terlalu dini, masih banyak pertandingan sepak bola yang harus dimainkan dan kami tidak akan terbawa atas situasi seperti ini. Tetapi, kami berada dalam bentuk yang baik. Kami merasa seolah-olah seperti kuda hitam," kata Gerrard seperti dikutip Sky Sports.

"Kami hanya perlu terus bermain dan mencoba memenangkan banyak pertandingan yang kami bisa. Kami memiliki keuntungan, karena kami tidak bermain di kompetisi Eropa. Kami hanya harus berfokus pada Piala FA dan Premier League," jelas pemain 33 tahun itu.