Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
laga kompetisi di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Selama bertanding PSM hanya didampingi puluhan orang suporter perwakilan The Maczman, Red Gank, dan Laskar Ayam Jantan,
“Butuh minimal sepekan meninggalkan Makassar untuk mendukung dua laga PSM. Apalagi, kami hanya punya dua pilihan transportasi ke Surabaya yakni pesawat atau kapal laut. Hal itu menyulitkan,” ungkap Andi Coklat, jenderal lapangan The Maczman.
Manajemen klub berusaha keras untuk mempercepat renovasi Stadion Gelora Mandiri, Pare-Pare. Stadion ini akan menjadi markas Syamsul Chaeruddin dkk. karena Pare-Pare relatif lebih mudah dijangkau pendukung PSM.
“Manajemen sudah menganggarkan dana sekitar Rp5 miliar untuk renovasi SGM. Kami berharap paling lambat Mei, SGM sudah bisa dipakai untuk laga kandang PSM,” kata Andi Darussalam, Direktur Olah Raga PSM.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Ario Yosia, Budi Kresnadi, Fahrizal Arnas, Abdi Satria, CW-3