Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajemen Persita tak kekurangan akal menghadapi situasi sulit ini. Dengan bantuan Pemkab Tangerang, mereka membangun stadion baru.
Di atas tanah seluas 12,3 hektare di Kelurahan Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, stadion baru tengah dibangun.
“Pengerjaan diprediksi dua tahun. Pembangunan sudah mulai pada 2013. Total dana yang dianggarkan mencapai Rp50 miliar,” kata Kepala Dinas Pemuda Olah Raga, Kebudayaan, dan Pariwisata Kabupaten Tangerang, Soma. Pemilihan lokasi ini dengan pertimbangan di luar area berlakunya fatwa haram Tangerang Kota.
“Sampai stadion baru selesai dibangun saya berharap suporter tetap loyal memberi dukungan. Perpindahan kami dari Kuningan ke Karawang relatif mudah buat suporter karena jaraknya jadi lebih dekat. Semoga pemain terus mendapatkan dukungan,” ujar Fahri Minarso. asisten manajer Persitra.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Ario Yosia, Budi Kresnadi, Fahrizal Arnas, Abdi Satria, CW-3