Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema Cronus harus kembali kehilangan pemainnya saat menantang Barito Putera, Sabtu (9/8). Setelah kapten tim Ahmad Bustomi ditinggal karena cedera, giliran gelandang sayap, Arif Suyono, yang tak ikut ke Banjarmasin.
Pemain 30 tahun itu sebenarnya masuk dalam 20 nama yang disiapkan lawan Barito Putera, tapi Keceng, sapaan akrabnya, ditinggal karena anak pertamanya masuk rumah sakit sejak tiga hari lalu karena diare.
”Arif sudah konfirmasi. Kami pun mengerti. Kalau dipaksakan membawa dia ke Banjarmasin, pasti fokusnya masih tetap kepada anaknya yang sakit di Malang,” kata pelatih Arema, Suharno.
Secara mendadak tim pelatih memilih nama Gilang Ginarsa sebagai pengganti Keceng. Dari posisi sebenarnya Gilang dan Keceng berbeda. Gilang bermain sebagai bek kanan.
”Tidak masalah Gilang yang kami bawa karena tim pelatih selalu punya alternatif ketika ada pemain yang absen. Seperti Bustomi yang sudah ditinggal di Malang lebih dulu,” tutur Joko.