Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim lalu, Borussia Dortmund sempat dilanda krisis pemain. Mereka pernah kehabisan stok amunisi sehingga harus merekrut kembali pemain yang nyaris pensiun.
Bundesliga 2013/14 baru berjalan selama empat bulan, Dortmund sudah kehilangan hampir semua punggawa di lini belakang akibat cedera. Bahkan, mereka tak punya satu pun pemain senior untuk posisi bek tengah.
Neven Subotic mengalami cedera lutut yang cukup parah sehingga kudu absen hingga menjelang akhir kompetisi. Begitu pula dengan Mats Hummels yang mengalami masalah pada pergelangan kaki.
Alhasil, Dortmund terpaksa mengambil jalan pintas dengan merekrut Manuel Friedrich. Kala itu, bek veteran berusia 34 tersebut berstatus pengangguran dan sudah tidak merumput selama lebih dari tiga bulan.
Guna mencegah fenomena semacam itu terulang kembali, musim ini Dortmund bergerak cukup aktif di bursa transfer musim panas 2014. Menjelang akhir Juli, Die Borussen sudah menghabiskan 46,10 juta euro atau kini setara dengan 718,9 miliar rupiah.
Selain mengubah kontrak Nuri Sahin menjadi permanen, Dortmund juga meminang Ciro Immobile (Torino), Matthias Ginter (Freiburg), Adrian Ramos (Hertha Berlin), dan Ji Dong-won (Augsburg).
Efeknya, saat ini skuat Dortmund hampir “segemuk” rival terkuatnya, Bayern Muenchen. Dortmund kini punya setidaknya dua pemain dengan kualitas yang nyaris sama di setiap posisi.