Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebobolan Lebih Dulu, Everton Belum Tentu Kalah

By Tulus Muliawan - Selasa, 28 Januari 2014 | 19:42 WIB
Romelu Lukaku (Getty Images)

Everton punya peluang sangat besar jika sanggup mencetak gol lebih dulu ke gawang Liverpool, Rabu (29/1) dini hari WIB. Itu berarti Manajer Roberto Martinez sangat berharap pada ketajaman Romelu Lukaku dan Kevin Mirallas.

Romelu Lukaku merupakan pemain tertajam Everton sejauh perjalanan musim 2013/14 dengan torehan sembilan gol. Akan tetapi, dalam tiga pertandingan terakhir striker pinjaman dari Chelsea itu tidak mencetak gol.

Kendati demikian, Kevin Mirallas berhasil mencetak gol dalam dua laga terakhir Everton. Martinez tentu berharap Mirallas dapat kembali mencetak gol di Anfield.

Everton memetik 10 kemenangan dari 12 pertandingan dan hanya satu kali imbang dan kalah saat mencetak gol lebih dulu. Catatan The Toffees juga tidak buruk apabila lawan kebobolan lebih dulu di enam pertandingan. Walau hanya mampu menang sekali, namun mereka berhasil memetik hasil imbang empat kali dan hanya mengalami satu kekalahan.

Apabila gagal mencetak gol, Everton juga tetap berhasil memetik satu poin di empat dari lima laga. Dan hanya kalah satu kali.