Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Si Kanibal Hijrah ke De Kuip

By Riemantono Harsojo - Senin, 14 Juli 2014 | 21:40 WIB
Khalid Boulahrouz saat bermain untuk Sporting. (AFP)

Mantan pemain bertahan tim nasional Belanda, Khalid Boulahrouz, pindah ke klub Belanda yang bermarkas di Stadion De Kuip, Feyenoord Rotterdam.

Feyenoord tidak perlu mengeluarkan uang untuk mendapatkan Khalid Boulahrouz. Pasalnya, pemain bertahan berjuluk Si Kanibal itu dalam status tanpa klub setelah kontraknya di klub Denmark, Broendby, berakhir pada akhir musim lalu.


"Feyenoord adalah klub besar," kata Khalid Boularouz. Pemain berusia 32 tahun itu merasa tak asing dengan kandang Feyenoord, De Kuip.


"Saya pernah rutin main di sini bersama timnas Belanda, menyenangkan main di stadion ini. Di sini saya akan bermain dengan kaus Feyenoord setiap dua pekan sekali. Rasanya seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat bangga," ujar Si Kanibal.


Feyenoord mengontrak Khalid Boulahrouz selama satu musim. Sebelum di Broendby, bek sayap ini bermain di Sporting, Stuttgart, Sevilla, Chelsea, dan Hamburger. "Saya merasa sudah waktunya kembali ke Belanda," ucap pemain yang mengawali karier di klub RKC Waalwijk itu.