Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1.
Indonesia secara mengejutkan berhasil unggul cepat saat pertandingan baru berlangsung satu menit. Gol tersebut dicetak Ricardo Salampessy usai sepakannya dari sisi kanan kotak penalti Qatar gagal dibendung kiper Saad Al-Sheib.
Sebagai tim tuan rumah Qatar langsung bereaksi dengan memberikan tekanan lebih gencar usai gol yang menjadikan Indonesia unggul 1-0. Alhasil, pasukan Merah Putih dipaksa lebih bertahan di sebagian besar babak pertama.
Lebih mendominasi jalannya pertandingan Qatar baru berhasil mencetak gol saat laga memasuki menit ke-40. Gol yang membuat pertandingan berakhir imbang 1-1 di babak pertama dicetak Khalid Muftah.
Susunan Pemain
Qatar: Saad Al-Sheib; Mohammed Musa Ali, Abdulaziz Hatem, Bilal Mohammed (C), Khalid Muftah, Khalid Abdulrauf, Hassn Al-Haidous, Ibrahim Majed, Isamil Mahmoud, Abdulrahman Mohd Hussain, Meshaal Abdulla.
Cadangan: Sateh Abdulnasser, Abdulkarim Hassan, Almahdi Ali, Isamil Mohammed, Abdulkhadir Elyas Bakur, Mosaab Mahmoud, Ahmed Abdulmaqsoud.
Indonesia: Kurnia Meiga; Zulkifli Syukur, Ricardo Salampessy, M. Roby, Hamka Hamzah (C), Raphael Maitimo, Steven Imbiri, Immanuel Wanggai, Zulham Zamrun, Irfan Bachdim, Samsul Arif.
Cadangan: Made Wirawan, Dian Agus, Ruben Sanadi, Fachruddin, Hariono, Cristian Gonzales, Rizky Rizaldi Pora, Achmad Jufriyanto, Firman Utina, Ferdinand Sinaga, Hendro Siswanto, Dedi Hartono.