Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
New York Knicks tampaknya akan mendapatkan pelatih baru dalam waktu dekat. Seperti dilansir ESPN New York, Selasa (10/6), antara presiden Knicks Phil Jackson dan Derek Fisher sudah terjadi kesepahaman. Fisher adalah point guard utama Jackson ketika masih melatih LA Lakers.
Knicks menawari kontrak US$ 25 juta untuk lima tahun. Fisher kabarnya sepakat. Ia hanya dibayar US$ 884.293 di musim terakhir sebagai pemain OKC Thunder.
Rabu dinihari nanti Knicks akan mengumumkan secara resmi Fisher sebagai pelatih kepala. Usai pengumuman, Jackson akan terbang ke luar negeri untuk menghadiri pernikahan anak laki-lakinya dari istri pertama. Sedangkan Fisher tinggal di New York menonton gim keempat Stanley Cup 2014 di Madison Square Garden.
Jackson memang sangat dekat dengan Fisher. Ia bahkan terkena denda US$ 25 ribu dari NBA karena sudah mengumumkan keinginan menggaet Fisher yang masih berstatus dikontrak.
"Saya memang suka dengan kepemimpinan Fisher di lapangan. Ia bisa menerjemahkan keinginan saya. Ia bisa menjadi penyambung lidah yang andal. Saya pun sangat percaya padanya," kata Jackson. Dan yang penting, Fisher bisa mengendalikan ego supertar sekaliber Kobe Bryant.
Knicks sebenarnya mengincar Steve Kerr. Namun Kerr memilih melatih Golden State Warriors.
"Karier kepelatihan rasanyaa cocok dengan saya. Saya tetap bisa menyalurkan leadership saya. Saya bisa membuat orang lain menjadi lebih baik," kata Fisher.