Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada era keemasaannya, yakni kala merajai Prancis pada rentang 2001 hinga 2008, Olympique Lyon selalu menyambut dibukanya bursa transfer secara antusias.
Dalam rentang itu Lyon tak kesulitan mendatangkan nama-nama paten semodel Juninho Pernambucano, Michael Essien, Eric Abidal, hingga Florent Malouda.
Namun, situasi berbeda kini dialami oleh Les Gones. Bursa transfer justru dianggap sebagai mimpi buruk bagi tim. Alih-alih mendatangkan amunisi anyar, Lyon pada Januari ini berpotensi kehilangan sejumlah pilar andalan mereka.
Bafetimbi Gomis sudah memutuskan tidak akan memperpanjang kontraknya yang akan kadaluwarsa pada akhir musim. Jika tak mau kehilangan Gomis secara gratis, Lyon wajib menjualnya pada bulan ini. Kapten tim, Maxime Gonalons juga terus digoda oleh Napoli.
Hanya, di tengah kekalutan tersebut, Les Gones mendapat kabar yang sedikit melegakan. Gelandang andalan tim, Clement Grenier memutuskan untuk menetap di Stade de Gerland. "Opsi hengkang sama sekali tidak ada dalam pikiran saya. Saya tidak pernah meminta untuk pergi," kata Grenier di Le Parisien. Grenier sendiri sempat diminati oleh duo klub Premeier League, Arsenal dan Liverpool.