Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 di hadapan mayoritas dukungan suporter sendiri.
Kekalahan tersebut tentu saja bisa banyak mempengaruhi persaingan puncak klasemen Ligue 1, tapi bisa juga tidak. Terjadi perubahan signifikan atau tidak tergantung pertemuan pemuncak klasemen sementara, Paris Saint-Germain melawan Lille yang berada di posisi ketiga.
Saat ini PSG memimpin dengan 43 poin, Monaco (41), dan Lille (39). Kemenangan bagi PSG berarti memperlebar jarak dari kedua pesaingnya tersebut. Kemenangan untuk Lille berarti Monaco turun ke posisi tiga. Sementara itu, jika laga PSG kontra Lille berarti imbang tidak terjadi perubahan signifikan.
Menjamu Valenciennes di Stade Louis II pelatih Claudio Ranieri cukup percaya diri dengan tidak memainkan Radamel Falcao sejak menit awal. Nyatanya keputusan tersebut menjadi sebuah kesalahan fatal.
Pada menit ke-30 Eric Abidal melakukan gol bunuh diri. Di babak kedua David Ducourtioux menggandakan keunggulan Valenciennes menjadi 2-0.
Falcao yang masuk di babak kedua gagal menuntaskan tugasnya saat dipercaya menjadi eksekutor hadiah tendangan penalti pada menit ke-83. Gol balasan Monaco tercipta satu menit berikutnya yang diciptakan James Rodriguez. Sayangnya Monaco gagal menghindar dari kekalahan karena hingga laga berakhir tim tamu tetap unggul 2-1.