Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imbangi Arsenal, Everton Targetkan Liga Champion

By Verdi Hendrawan - Senin, 9 Desember 2013 | 04:09 WIB
Roberto Martinez, tatap posisi Liga Champion. (Michael Regan/Getty Images)

15 Premier League memunculkan asa bagi Manajer Roberto Martinez. Pelatih asal Spanyol itu mengatakan bahwa tujuan utama The Toffees adalah Liga Champion.

Sejak awal Martinez yakin Everton bisa menjadi salah satu penantang gelar atau setidaknya berada di empat besar Premier League musim 2013/14. Satu poin yang mereka dapat dari kandang Arsenal semakin mencuatkan harapan itu.

"Saya selalu mengatakan bahwa Liga Champion harus menjadi tujuan utama Everton. Klub ini memiliki sejarah memenangkan sembilan gelar (Premier League) di masa lalu dan kami perlu untuk membuat perasaan akan harpan tersebut kembali hadir," tutur Martinez keapda talkSport.

"Sangat jelas bawha kami tidak memiliki anggaran dana sebesar enam klub Premier League lainnya. Tapi saya selalu merasa bahwa kami harus cukup kreatif untuk bisa berlaga di Liga Champion. Ini memang akan memakan waktu yang lama, tapi itu harus tetap menjadi tujuan kami."

"Ini adalah pekan yang penuh tantangan, di mana kami harus bermain di Old Trafford dan Emirates. Ini adalah ujian nyata atas kualitas kami. Sangat menyenangkan bisa bersaing dengan tim-tim besar dan kami harus bisa memastikan bahwa kami semakin berkembang," ungkap Martinez.

Everton kini masih berada di posisi lima Premier League. Namun, hanya berselisih satu poin dari Manchester City di tempat ke-4 dan enam poin dengan Arsenal di puncak klasemen.