Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Sevilla, Ivan Rakitic, menjadi primadona di bursa transfer usai mengantarkan klubnya menjuarai Liga Europa 2013/14. Kabarnya, pemain berkebangsaan Kroasia itu diminati oleh tiga klub teras La Liga, yakni Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid.
Ayah Rakitic, Luka, mengungkapkan bahwa tiga klub tersebut telah melakukan penawaran resmi. Akan tetapi, dia menilai bahwa penawaran yang dilakukan tidak lebih baik dari apa yang didapat putranya di Sevilla selama ini.
“Beberapa saat lalu kakak Ivan, Dejan, selaku representasi dari karier adiknya telah menerima tawaran resmi dari Real Madrid, Barcelona, dan Atletico. Namun sesungguhnya penawaran mereka tidak lebih baik, ditambah Ivan sudah seperti Tuhan di Sevilla,” kata Luka seperti dilansir surat kabar Kroasia Jutarnji list.
“Sekarang, Ivan hanya ingin menjaga fokusnya membawa Kroasia berprestasi di Brasil. Semuanya baru akan diputuskan olehnya usai Piala Dunia,” ujar Luka menutup pembicaraan.
Pernyataan Luka di atas sekaligus memperkuat perkataan Presiden Jose Castro serta Direktur Olah Raga Monchi. Keduanya pernah menekankan bahwa Rakitic akan tetap menjadi jenderal lini tengah Los Nervionenses di musim depan.
"Saya yakin Rakitic akan tetap di Sevilla dalam waktu lama. Ada penundaan perpanjangan kontraknya, namun klub tetap tidak khawatir. Saya berbicara dengannya setiap hari dan saya tahu apa yang diinginkannya. Saya tidak melihat adanya skenario dia akan pergi dari sini," tutur Monchi seperti dilansir Football-Espana.
Adapun kontrak Rakitic di Sevilla baru berakhir pada Juni 2015. Berdasarkan berita yang dilansir Marca, pemain berusia 26 tahun tersebut memiliki klausul pembelian sebesar 40 juta euro (sekitar 632,2 miliar rupiah).