Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kendati kesulitan mendapat tempat di starting XI Arsenal musim lalu, dan mungkin tetap seperti itu untuk musim depan, Lukas Podolski rupanya betah di Emirates Stadium. Pemain asal Jerman berusia 28 tahun ini juga menyebut pilihan bermain di Liga Premier merupakan salah satu keputusan terbaik dalam kariernya.
Rumor yang berkembang di Inggris menyebut pelatih Arsenal, Arsene Wenger, sudah memasukkan nama sang pemain dalam daftar jual klub di bursa transfer musim panas. Podolski, yang hijrah ke The Gunners sejak April 2012, menolak percaya.
"Hingga hari ini, saya masih pemain Arsenal (dan) hal itu tidak akan berubah. Datang ke London adalah langkah yang tepat. Saya berkesempatan tampil bersama klub besar dan bermain di liga terkuat di dunia. Saya senang ada di kota, liga, dan klub ini. Dua tahun terakhir sangat luar biasa bagi saya," kata Podolski seperti dilansir Sky Sports.
Podolski hanya tampil 27 kali bersama Arsenal musim lalu dan hanya mengemas selusin gol. Menurut sang pemain, keterbatasan itu lebih karena faktor cedera. Podolski total sudah menorehkan 69 laga bersama tim Kota London dan mencetak 28 gol.
"Jika saja cedera tidak menghalangi saya tampil selama lima bulan, musim lalu pastinya akan lebih baik. Walau begitu, saya cukup puas. Di periode akhir musim, saya menjadi pemain inti reguler, mencetak delapan gol dan empat assist di liga," katanya.