Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2014 Seri VI Surabaya di DBL Arena, Kamis (15/5). CLS menutup laga ini dengan keunggulan 67-30.
Menghadapi lawan dengan level jauh di bawahnya, head coach CLS Kim Dong-won banyak melakukan rotasi. Semua pemain yang masuk roster diberi minute play merata. Hampir semua pemain memberi kontribusi poin dalam laga ini, kecuali Sandy Febiansyakh.
Adalah Rachmad Febri Utomo yang tampil paling produktif bagi CLS. Shooting guard yang menyandang ban kapten Timnas SEA Games 2013 ini mengemas 13 poin, serta 3 rebound dan 3 assist. Mario Wuysang menyusul dengan kontribusi 12 poin, 6 rebound, dan 6 assist. Disusul oleh kapten tim Dwi Haryoko dengan sumbangan 10 poin dan 5 rebound.
”Kami harus pintar-pintar melakukan rotasi karena Sabtu dan Minggu nanti kami akan menghadapi dua big match (lawan Aspac dan Pelita Jaya),” ujar Mr. Kim, sapaan head coach CLS.
Dalam laga ini CLS tak memasukkan nama Endrie ’Yayan’ Ekayana dan Ngurah Wisnu Budhidarma. Keduanya harus menepi karena dalam masa pemulihan cedera.
”Kami hanya bisa berdoa agar Yayan dan Wisnu bisa secepatnya pulih. Tapi saya tak akan memaksakan mereka. Biar istirahat dulu, yang penting di Championship Series nanti bisa main bagus,” sambung Mr. Kim.