Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Para Pemain Berebut Curi Perhatian Alfred

By Verdi Hendrawan - Kamis, 8 Mei 2014 | 17:45 WIB
Ilustrasi latihan timnas. (Fernando Randy/Bolanews)

Tim nasional Indonesia menjalani latihan perdana sebelum bertarung dengan ASEAN All Stars pada laga amal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (11/5). Latihan yang digelar di Lapangan SPH Karawaci itu baru dihadiri 15 pemain.

Pada pemusatan latihan kali ini, pelatih Alfred Riedl memasukkan sejumlah nama baru seperti duo Persiram, Imanuel Padwa dan Steven Imbiri. Keduanya dipanggil untuk menutupi absennya para pemain Arema Cronus dan Persipura Jayapura karena ingin fokus ke Piala AFC.

Bagi kedua pemain tersebut, ini menjadi kesempatan emas untuk membuktikan kualitas di hadapan Alfred. Mereka mengaku siap menampilkan performa terbaik agar peluangnya untuk membela Merah-Putih tetap terbuka lebar.

"Saya siap menampilkan permainan terbaik agar bisa bertahan di timnas. Setiap pemain tentu ingin terus membela dan berprestasi bersama timnas, tapi semuanya kembali ke pelatih," kata Imanuel.

Hal yang sama juga diungkapkan Steven, yang baru kali ini dipanggil ke pemusatan latihan. "Tentu saya sangat senang bisa bergabung dengan para pemain hebat di sini. Saya ingin memberikan yang terbaik untuk negara," kata Steven.

Latihan timnas akan berlanjut pada Kamis sore, Jumat (9/5) pagi dan sore, dan Sabtu. Mereka diagendakan bertolak ke Jakarta pada Sabtu nanti.