Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

West Brom Tantang Klub-klub Besar Boyong Maguire

By Tulus Muliawan - Senin, 28 April 2014 | 19:09 WIB
Harry Maguire (Shaun Botterill/Getty Images)

klub besar Premier League juga telah menunjukkan ketertarikannya kepada pemain berusia 22 tahun itu.

Sebelumnya, ada banyak ketertarikan dari klub besar seperti Arsenal, Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea, dan juga Manchester United. Namun, West Brom tampak tidak peduli denganhal itu dan langsung melakukan negosiasi dengan Sheffield United.

West Brom dikabarkan memiliki ketertarikan yang sangat besar kepada Maguire setelah menyaksikan permainannya secara langsung saat Sheffield United bertanding menghadapi Port Vale. The Blades pun menang 2-1.

Maguire dikabarkan bisa didapat oleh klub manapun yang bisa membujuknya bergabung dengan harga tiga juta pound. Namun, Manajer Neil Clough merasa pemain andalannya itu akan tetap bertahan bersama The Blades, meski kontraknya akan berakhir pada Juni 2015 dan belum berencana untuk diperpanjang.

"Negosiasi telah dilakukan. Saya pikir Harry sangat bahagia dan ingin terus bermain dengan klub. Ia adalah pemain kelahiran sini (Sheffield) dan kami berharap ia tetap betah," tutur Claugh kepada Yorkshire Post.

"Saya pikir tidak ada yang membuat kami perlu untuk terburu-buru (memperpanjang kontrak). Kami baru akan melakukannya pada musim panas ini. Ia masih dalam masa pematangan, baik sebagai pemain dan pribadi. Saya pikir akan ada banyak hal yang ia dapat di sini," lanjutnya.