Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0.
City mampu menunjukkan penampilan yang dominan sejak awal pertandingan. Sejumlah peluang mampu diciptakan Yaya Toure dkk. sehingga membuat tuan rumah kerepotan.
The Citizen langsung menggebrak lewat gol Edin Dzeko pada menit keempat. Striker asal Bosnia itu berhasil menuntaskan umpan Yaya Toure dan membuat City unggul 1-0.
Serangan yang dilancarkan City kembali memberikan hasil manis pada menit ke-43. Kali ini gol itu datang Yaya Toure. Tendangan keras gelandang asal Pantai Gading itu membuat Palace semakin tak berdaya.
Intensitas serangan City tidak mengendur di babak kedua. Sayangnyam mereka tidak mampu menambah perolehan golnya hingga akhir laga. Pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan City.
Kemenangan itu membuat City kini mengoleksi 77 poin dari 35 laga. sementara posisi pertama dan kedua diduduki Liverpool (80) dan Chelsea (78). Jika mampu memanfaatkan tabungan satu pertandingan dengan kemenangan, bisa dipastikan City memimpin klasemen Premier League.