Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

600 Peserta Meriahkan Putaran Terakhir MSC

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 21 April 2014 | 12:32 WIB
Gita Wirjawan, Taufik Hidayat, dan Ricky Subagja, menandai bergulirnya Miko School Competition. (Herka Yanis/Bolanews)

26 April. Kejuaraan khusus pelajar sekolah dasar dan sekolah menengah pertama ini siap dihelat di GOR Dempo Jakabaring, Palembang.

Sebanyak 600 pebulu tangkis siap memeriahkan ajang kompetisi yang mulai tahun ini masuk dalam kalender kegiatan PP PBSI. Bagi Kota Pempek, kegiatan ini merupakan kali kedua. Sebelumnya ajang ini diselenggarakan pada tahun 2003 dan diikuti lebih dari 400 pemain.

Bagi penggagas kegiatan, meningkatnya animo pelajar di Palembang dan sekitarnya untuk mengikuti MSC ini layak diapresiasi. Hal ini menunjukkan bahwa afmosfer dan budaya olahraga di Kota Palembang memang termasuk tinggi.

“Kami senang dapat kembali hadir di Palembang. Sebagai kota yang telah beberapa kali melaksanakan turnamen olahraga bertaraf internasional, kami optimis MILO School Competition mendapat sambutan positif, baik dari peserta maupun penonton. Kami berharap kehadiran MILO School Competition ini dapat menumbuhkan kecintaan dan semangat olahraga kepada masyarakat Palembang, khususnya siswa SD dan SMP,” kata Prawitya Soemadijo, Business Executive Manager Beverages Nestlé Indonesia, seperti dalam rilis yang dikirim ke media.

Menyangkut animo pelajar untuk memeriahkan ajang ini di Palembang, diakui oleh Ketua Harian Pengprov PBSI Sumatera Selatan, Densyah RS, termasuk cukup tinggi. Hal ini terlihat dengan tercapainya target jumlah peserta yang mencapai 600 pemain.

Untuk kategori perseorangan, peserta banyak berasal dari luar Kota Palembang, seperti Bengkulu, Lampung, Jambi, dan Bangka Belitung. Sementara di kategori beregu SD dan SMP yang diikuti masing-masing 16 regu sebagian besar berasal dari Kota Palembang dan sekitarnya.

“Terpilihnya Palembang sebagai salah satu kota pelaksanaan MILO School Competition ini sangat tepat, karena Palembang merupakan salah satu kota pembibitan atlet-atlet bulu tangkis nasional. Mohammad Ahsan, atlet nasional asal Palembang baru-baru ini mampu mengharumkan nama Indonesia di ajang kompetisi bulu tangkis bergengsi yaitu All England bersama dengan Hendra Setiawan di ganda putra. Prestasi ini diharapkan dapat mendorong semangat para siswa di Palembang untuk mengikuti MILO School Competition," ujar Densyah.

"Terlebih lagi dengan kehadiran Duta MILO School Competition, Taufik Hidayat yang akan memberikan coaching clinic kepada para peserta, tentu menambah semarak dan meriah lagi pelaksanaan kegiatan ini,"  tambah Densyah.

“Selain MILO School Competition, program 'Ayo Olahraga' juga turut diselenggarakan di 30 SD di Palembang. Kami sangat antusias dengan seluruh program MILO tahun ini yang fokus pada pembibitan bulu tangkis sejak usia dini,” tegas Densyah.

Program MILO 'Ayo Olahraga' adalah program yang dilakukan atas kerja sama Nestlé Indonesia dengan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) untuk memberikan pelatihan teknik dasar bulu tangkis kepada 30 guru olahraga kelas 1-3 Sekolah Dasar agar mengenalkan bulu tangkis kepada para siswa sejak dini.