Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga besar Persib vs Arema Cronus menjadi partai paling dinanti bobotoh selain duel kandang melawan Persija. Pada hari pertandingan, Stadion Si Jalak Harupat yang berkapasitas 35 ribu orang dipastikan membiru dipenuhi bobotoh.
Sebagai bukti antusiasme pendukung Maung Bandung terhadap laga ketujuh Persib musim ini, tiket yang tersedia melalui mekanisme pemesanan dikabarkan sudah habis dibeli bobotoh sejak Jumat (11/4) atau dua hari sebelum laga digelar. Kabar lain menyebut tiket yang tersisa hanya bisa diperoleh melalui pembelian langsung di tempat penjualan tiket di Stadion Si Jalak Harupat.
Sekretaris panpel Persib, Budi Bram Rahman, menyebut belum mendapat laporan detail mengenai kabar ludesnya tiket laga Persib kontra Arema. Namun, Bram tak memungkiri hal itu bisa terjadi.
“Untuk tiket lewat pemesanan mungkin saja karena tiket yang dipesan untuk pertandingan menjamu Persija kebanyakan tidak ditarik dan diteruskan untuk tiket melawan Arema,“ ujarnya.
Bram menambahkan untuk pertandingan menjamu Tim Singo Edan, panpel mencetak tiket sesuai dengan kapasitas stadion, yakni sebanyak 34 ribu tempat duduk.
Namun para bototoh masih harus terus berteriak sepanjang pertandingan babak kedua sebab Persib tertinggal 0-2 di babak I oleh gol Syamsul Arif dan tendangan penjuru cantik Gustavo Lopez.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Budi Kresnadi, Aning Jati