Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Torino Korbankan Alessio Cerci demi Ciro Immobile?

By Beri Bagja - Rabu, 9 April 2014 | 22:50 WIB
Ciro Immobile (Valerio Pennicino/Getty Images)

Status Ciro Immobile saat ini masih dalam comproprieta alias dimiliki bersama oleh Torino dan rival sekota mereka, Juventus. Torino membeli separuh kepemilikan Immobile dari Bianconeri pada musim panas tahun lalu seharga 2,75 juta euro atau 42,7 miliar rupiah.

Seturut peningkatan performa, nilai sang pemain juga terus meroket. Kabar terbaru menyebutkan Torino siap menebus setengah hak sisa Immobile milik Juventus seharga enam juta euro. Namun, Juve mau jumlah lebih tinggi.

Jika tak kunjung mencapai solusi atas kepemilikan akhir Immobile, kedua tim bakal terlibat lelang tertutup. Tim yang mengajukan penawaran lebih tinggi akan mendapatkan 50 persen kepemilikan sisa atas sang pemain.

Muncul wacana Torino bersedia berkorban guna tetap menjaga Immobile. Pilihan yang sulit karena mereka kabarnya bisa saja menyerahkan rekan Immobile di lini depan, Alessio Cerci, ke Juventus sebagai alat pembayaran.

“Separuh hak sisa Immobile bisa berharga 6,5 juta euro. Bagaimana Torino membayarnya kepada Juve? Kita harus melihat pendapat Juve soal Cerci. Saya pikir sulit untuk melihat keduanya tetap di Torino,” kata eks direktur Sang Banteng, Stefano Antonelli, di Goal Italia.