Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Daftar Pesepak Bola Terkaya Dunia

By Jaka Sutisna - Selasa, 11 Maret 2014 | 01:19 WIB
Gianluigi Buffon, tercatat sebagai pesepak bola paling tajir Italia. (Getty Images)

Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, tercatat sebagai pemain terkaya di Italia. Menurut data yang dihimpun oleh Goal.com, Gigi memiliki pendapatan senilai 63 juta euro atau sekitar 826 miliar rupiah lebih!

Goal.com secara khusus membentuk tim analis yang ditugaskan untuk menghimpun pendapatan pesepak bola Eropa. Perhitungannya bukan hanya didasarkan pada pendapatan dari klub melainkan juga pendapatan lain seperti iklan dan sponsor.

Hasilnya, pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tercatat sebagai pemain sepak bola paling tajir di dunia. Pemain asal Portugal itu total memiliki pendapatan sebesar 148 juta euro (2,3 triliun rupiah).

Sementara itu, Lionel Messi menempati urutan kedua dengan jumlah pendapatan senilai 146 juta euro (Rp2,3 triliun) dan Samuel Eto'o berada di peringkat ketiga dengan 85 juta euro (Rp1,3 triliun).

Berikut Daftar 10 Besar Pesepak Bola Terkaya Versi Goal.com

1.            Cristiano Ronaldo, Real Madrid €148m (Rp2,3 triliun)

2.            Lionel Messi, Barcelona €146m (Rp2,3 triliun)

3.            Samuel Eto'o, Chelsea €85m (Rp1,3 triliun)

4.            Wayne Rooney, Manchester United €84m (Rp1,3 triliun)

5.            Ricardo Kaka, AC Milan €82m (Rp1,2 triliun)