Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chamberlain tetap mengapresiasi upaya gigih yang sudah ditunjukkan pasukan The Gunners.
Kekalahan 0-2 di laga leg I babak 16 besar Liga Champion di Stadion Emirates benar-benar menjadi kerugian besar bagi Arsenal. Pasalnya, di laga penentuan pasukan Arsene Wenger hanya bermain imbang 1-1 di Fussball Arena, Rabu (12/3) dini hari WIB.
"Kekalahan 0-2 bukan hasil bagus di leg I, namun kami tetap punya peluang untuk mengerahkan segalanya dan mendapatkan hasil yang diharapkan. Bayern memiliki kelemahan seperti klub-klub lainnya dan saat Anda mencetak gol siapapun bisa mulai gugup," kata Oxlade-Chamberlain seperti dilansir BBC.
"Saat kami mencetak gol, kami punya peluang hanya tidak dapat memaksimalkannya. Mungkin kami kekurangan sedikit kualitas dalam penyelesaian akhir. Di level tertinggi, Anda membutuhkan itu. Kami boleh bangga dengan upaya yang sudah diperlihatkan," ujar dia.