Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 menghadapi lawan sekelas Belanda, Kamis (6/3) dini hari WIB. Dua gol tersebut dicetak Karim Benzema pada menit ke-32 dan Blaise Matuidi (41').
Kekalahan tersebut tentu menjadi pekerjaan rumah tersendiri bagi timnas Belanda. Statistik Robin vsn Persie cs. mengalami penurunan karena di dua laga sebelumnya juga tidak memetik kemenangan.
Sedangkan, Prancis memperlihatkan grafik meningkat. Kemenangan ini juga mempunyai arti penting dalam rangka persiapan jelang Piala Dunia 2014.
Bermain di Stade de France, skuat Didier Deschamps memperlihatkan permainan impresif menghadapi lawan yang tampil dengan dominasi pemain muda. Gol pertama Prancis yang dicetak Karim Benzema pada menit ke-32 berawal dari umpan yang dilepaskan Matuidi. Penyerang Real Madrid ini membobol gawang Jasper Cillessen dengan tendangan voli kaki kanan.
Prancis hanya butuh rentang waktu empat empat untuk bisa menggandakan kedudukan menjadi 2-0. Setelah mencetak assist, Matuidi juga ikut menyumbang gol.
Gol tersebut berawal dari kerja sama Paul Pogba dan Benzema. Kemudian mengirimkan bola kepada Mathieu Valbuena di sisi kanan. Valbuena pun melepaskan umpan silang yang sukses dimaksimalkan Matuidi.
Di babak kedua Prancis tetap tampil lebih baik dibanding Belanda. Terlebih ketika Franck Ribery masuk pada menit ke-63.
Kendati demikian, kedua tim tidak berhasil mencetak gol di babak kedua. Alhasil, hingga laga berakhir Prancis tetap unggul 2-0 atas Belanda.
Susunan pemain
Prancis: 1-Hugo Lloris; 2-Mathieu Debuchy (Bacary Sagna 87'), 3-Patrice Evra (Lucas Digne 46'), 4-Raphael Varane, 22-Eliaquim Mangala; 6-Yohan Cabaye, 14-Blaise Matuidi, 19-Paul Pogba (Moussa Sissoko 81'); 6-Mathieu Valbuena (Franck Ribery 63'), 10-Karim Benzema (Olivier Giroud 81'), 11-Antoine Griezmann (Loic Remy 68').
Belanda: 1-Jasper Cillessen; 2-Gregory Van Der Wiel, 3-Ron Vlaar, 4-Bruno Marins, 5-Daley Blind (Karim Rekik 52'); 6-Jordy Clasie, 8-Kevin Strootman (Stijn Schaars 39'), 10-Wesley Sneijder (Davy Klaassen 72'); 7-Quincy Promes, 9-Robin Van Persie, 11-Jean-Paul Boetius (Memphis Depay 73').
Hasil laga uji coba lain
Jepang 4 - 2 Selandia Baru Iran 1 - 2 Guinea Rusia 2 - 0 Armenia Bulgaria 2 - 1 Belarusia Afrika Selatan 0 - 5 Brasil Algeria 2 - 0 Slovenia Yunani 0 - 2 Korea Selatan Hungaria 1 - 2 Finlandia Montenegro 1 - 0 Ghana Republik Ceska 2 - 2 Norwegia Israel 1 - 3 Slovakia Bosnia-Herzegovina 0 - 2 Mesir Cyprus 0 - 0 Irlandia Utara Kolombia 1 - 1 Tunisia Turki 2 - 1 Swedia Rumania 0 - 0 Argentina Ukraina 2 - 0 Amerika Serikat Austria 1 - 1 Uruguay Swiss 2 - 2 Kroasia Jerman 1 - 0 Cili Republik Irlandia 1 - 2 Serbia Belgia 2 - 2 Pantai Gading Polandia 0 - 1 Skotlandia Wales 3 - 1 Islandia Prancis 2 - 0 Belanda Inggris 1 - 0 Denmark Australia 3 - 4 Ekuador