Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Harapan memang selalu ada, tapi Atletico gagal merespons keterpurukan lebih dini. Mereka malah kalah lagi dari Almeria di La Liga. Kondisi semakin buruk karena satu lagi korban jatuh di laga itu: Tiago Mendes, yang terkena cedera di lutut kanan.
Artinya, dalam enam partai terakhir Atletico, selalu ada satu pemain yang mengalami cedera! Secara kronologis, Josuha Guilavogui adalah korban pertama yang terkena cedera melawan Bilbao (23/1). Oliver Torres terpapar cedera di pundak saat melawan Vallecano tiga hari berselang.
Bek kiri Filipe Luis tumbang akibat cedera hamstring kontra Bilbao (29/1). David Villa juga mengalami cedera yang sama di laga melawan Real Sociedad (2/2). Kiper Thibaut Courtois bermasalah di tulang ekor saat melawan Madrid dan Tiago yang terakhir menjadi pasien tatkala berjumpa Almeria.
Guilavogui dan Torres tidak lagi di tim karena dipinjamkan. Akan tetapi, empat pemain yang lain tetap diragukan tampil kontra Madrid di pertemuan kedua ini. Gawat, karena keempatnya pemain pilar. Courtois adalah salah satu pemain terbaik tim, tidak hanya di satu, dua, tapi tiga tahun terakhir. Villa juga menjadi sumber gol alternatif.
LIVE TWITT DI www.bolanews.com dan @bolanews.com; Rabu, 12 Februari, pukul 03.00 WIB
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Rizki Indra Sofa