Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema Cronus: Laga Amal untuk Korban Kelud

By Editor Eko Widodo - Senin, 17 Februari 2014 | 16:26 WIB
Tim Arema melakukan laga amal lawan Persikoba Batu. (Herka Yaris P.)

setengah memberikan bantuan kepada korban bencana Gunung Kelud. Setelah mendirikan posko Bencana Kelud di kantor manajemen, tim memiliki ide baru untuk memberikan sumbangan kepada para korban erupsi Gunung Kelud.

Masyarakat yang sudah mengungsi sampai wilayah Pujon, Kabupaten Malang dan Kota Batu akan dihibur sekaligus diberi sumbangan oleh Tim Singo Edan.

Rencananya, Senin (17/2) malam, Cristian Gonzales dkk. akan menggelar pertandingan amal melawan klub Divisi Satu Persikoba Batu di Stadion Brantas, Batu. Uji coba ini sebenarnya cukup mendadak.

”Kami sengaja melakukan uji coba di Batu untuk mendekat­kan diri dengan korban. Selain itu, dana yang didapatkan di pertandingan ini akan langsung disumbangkan ke pengungsi terdekat,” kata CEO Arema Cronus, Iwan Budianto.

Tiket tidak dijual pada pertandingan amal ini, tapi panpel akan menyiapkan kotak amal di setiap pintu masuk. Jadi, penonton yang datang diharapkan memberikan sumbangan.

“Kami tidak patok berapa sumbangan yang diberikan. Terserah penonton mau sumbang berapa, yang penting ikhlas,” ucap Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: NF-3