Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mental Persela Lebih Siap

By Ade Jayadireja - Jumat, 31 Januari 2014 | 16:15 WIB

Laga pembuka LSI 2014 akan menampilkan juara bertahan Persipura menjamu Persela di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (31/1) ini. Secara psikologis, tim tamu lebih siap dibanding tuan rumah.

Ini berkaca dari pengalaman manis Persela musim lalu yang sukses mempermalukan anak didik Jaksen F. Tiago dengan skor tipis 1-0. Tahun lalu, hanya Persela dan Barito Putera yang berhasil meraih poin absolut di Jayapura.

Sebaliknya, sebagai juara bertahan, Persipura jelas dihinggapi kegugupan mengawali kompetisi musim ini di kandang. Apalagi pertandingan pembuka biasanya sarat dengan beban psikologis tinggi. Selain itu, rekor Persipura awal tahun ini juga tak begitu bagus. Mereka mampu dikalahkan sekaligus disingkirkan tim promosi Perseru di ajang Inter Island Cup lalu.

"Mental anak-anak dalam kondisi bagus. Meskipun materi kami tidak sebagus musim lalu, namun saya memanfaatkan memori indah tahun lalu untuk menyuntik semangat bertanding anak-anak. Artinya, kami bisa mengalahkan siapa saja, termasuk Persipura di kandangnya, bila pemain tampil dengan motivasi tinggi dan disiplin," kata Didik Ludiyanto, asisten pelatih yang tahun lalu jadi aktor di balik kesuksesan Persela menjegal Persipura di kandangnya.

Didik makin pede karena sebenarnya kekuatan Persipura juga terreduksi setelah ditinggal Otavio Dutra dan Zah Rahan Kranggar.

"Jadi situasi saat ini fifty-fifty. Siapa yang punya mental kuat dan siap, mereka lah yang akan memenangkan laga ini. Kami bersyukur di awal kompetisi ini bisa menjajal kekuatan juara bertahan. Duel ini bisa menguatkan mental para pemain. Jika sukses di partai perdana ini, saya yakin kepercayaan diri mereka melakoni pertandingan berikutnya makin besar," tuturnya.