Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Guus Hiddink mengundurkan diri sebagai pelatih klub Rusia, Anzhi Makhachkala, pada Juli tahun lalu. Kini, ia kembali ke klub lamanya, PSV Eindhoven.
PSV adalah mantan klub Hiddink sebagai pemain (1970-1972) atau pun pelatih (1987-1990, 2002-2006). Karena itu, kembalinya ia ke skuat De Boeren termasuk momen yang spesial.
Bukan berarti Hiddink lantas menggusur posisi Phillip Cocu sebagai pelatih kepala. Arsitek senior berusia 67 tahun itu diangkat sebagai penasihat teknik bagi Cocu sampai akhir musim ini.
"Guus adalah ikon bagi PSV. Pengalamannya di kompetisi level top akan sangat berharga bagi klub," ujar Cocu, yang pernah dipoles Hiddink, kepada situs Volkskrant.
"Dalam beberapa bulan terakhir, saya dan Guus melakukan kontak via telepon secara reguler, tapi sekarang kami memberikan interpretasi secara resmi."
Hiddink diberitakan sebagai salah satu kandidat pelatih timnas Belanda usai Piala Dunia 2014. Ia telah mempersembahkan total 12 gelar bagi PSV.