Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fiorentina Waspadai Kejutan Udinese

By Tulus Muliawan - Selasa, 4 Februari 2014 | 05:15 WIB
Vincenzo Montella (Valerio Pennicino/Getty Images)

Fiorentina akan tampil menghadapi Udinese pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Selasa (4/2). Meski kondisi timnya lebih baik, pelatih Vincenzo Montella meminta agar anak asuhnya tetap mewaspadai Udinese yang kerap membuat kejutan.

Salah satu kejutan yang dihadirkan Udinese terlihat jelas di perempat final. bermain menghadapi AC Milan di San Siro, Udinese mampu mengejutkan publik tuan rumah dengan kemenangan 2-1.

"Udinese adalah tim kebat, mereka punya kekuatan, dan banyak dihuni pemain muda. Mereka mampu menyesuaikan diri dengan baik dengan lawan-lawannya. Itu menjnadi nilai elbih bagi mereka," tutur Montella seperti dilansir Football Italia.

Montella juga meminta kepada anak asuhnya agar belajar dari kekalahan yang diterima pekan lalu dari Cagliari. Kekalahan itu menjadi pukulan telak bagi La Viola karena bisa merusak moral para pemain.

Skuat Fiorentina kontra Udinese:

Anderson, Borja Valero, Bakic, Compper, Cuadrado, Diakite, Fazzi, Fernandez, Ilicic, Joaquin, Lupatelli, Matri, Neto, Pasqual, Pizarro, Rodriguez Gonzalo, Roncaglia, Rosati, Ryder Matos, Savic, Vargas, Wolski.