Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tiga klub Serie A, satu klub La Liga, tiga klub Premier League, dan satu klub Yunani dipastikan akan ikut serta di turnamen Internasional Champions Cup (ICC) 2014 yang akan dilaksanakan pada 26 Juli hingga 4 Agustus.
Seperti dirilis oleh World Soccer Talk, AS Roma, Internazionale, Real Madrid, Manchester United, Liverpool, Manchester City, dan Olympiacos akan mengikuti turnamen pra-musim 2014 yang akan digelar di 12 kota di seluruh Amerika Serikat.
World Soccer Talk juga telah merilis jadwal turnamen, namun jadwal tersebut masih bisa berubah sewaktu-waktu.
Sementara itu, peserta Internasional Champions Cup edisi 2013, Juventus, Chelsea, Everton, Valencia, dan LA Galaxy menarik diri dari turnamen.
Jadwal Turnamen Pra-Musim Internasional Champions Cup 2014
Manchester United - Roma di Denver pada 26 Juli, Inter - Real Madrid (Phoenix, 26 Juli), Manchester City - Milan (Pittsburgh, 27 Juli), Inter - Manchester United (Washington DC, 29 Juli), Roma - Real Madrid (Dallas, 29 Juli), Milan - Liverpool (Philadelphia, 30 Juli), Roma - Inter (New York, 1 Agustus), Milan - Olympiakos (Hartford, 2 Agustus)
Semifinal dan final akan digelar di Sun Life Stadium, Miami, pada 3 dan 4 Agustus.