Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Rekrutan Gagal di Deadline Transfer Januari (2)

By Verdi Hendrawan - Senin, 3 Februari 2014 | 16:44 WIB
Fernando Torres (kanan) (Carl de Souza/Getty Images)

detik akhir penutupan yang cenderung gagal. Berikut tiga pembelian tergagal yang diboyong pada detik akhir transfer Januari Premier League yang pernah ada:

Rangking ke-2. Fernando Torres (Januari 2011)

Fernando Torres yang didatangkan Chelsea dari Liverpool dengan harga 50 juta pound pada Januari 2011, hingga saat ini tampak bukan pemain yang sama seperti beberapa musim pertamanya bersama The Reds. Setelah mengalami beberapa cedera lutut yang belum sepenuhnya pulih, striker Spanyol itu seakan kehilangan sentuhannya sebagai predator di kotak penalti lawan.

Transfer Torres pun bisa dibilang bagaikan karma. Setelah tawaran 40 juta pound ditolak oleh Liverpool, sang striker itu sendiri yang meminta secara resmi kepada The Reds untuk membiarkan dirinya pergi. Akhirnya ia pun hijrah ke Chelsea seharga 50 juta pound yang menjadi rekor transfer tertinggi klub di Inggris.

Di awal kariernya di Chelsea, Torres hampir selama empat bulan tanpa mencetak satu gol pun untuk The Blues dan sering berada di bangku cadangan. Sejak bergabung dengan klub London barat itu dalam 3,5 musim terakhir, ia hanya mencetak 19 gol di Premier League, atau lima lebih sedikit bila dibandingkan dengan musim perdananya bersama Liverpool.

Kalau bukan karena gol penting saat bertandang ke Camp Nou menghadapi Barcelona yang sukses meloloskan Chelsea ke Final dan menjadi juara Liga Champion pada 2012, harga 50 juta pound yang dikeluarkan oleh Roman Abramovic itu akan lebih dianggap gagal lagi.

Lihat Rangking ke-1

Lihat Rangking ke-3