Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
turut, Rondo mencetak 19 angka 10 assist saat Boston menang 96-88 atas Orlando Magic, Minggu (3/2) di TD Garden, Boston.
Bermain di kandang sendiri, Boston memimpin kuarter 1 dengan 27-19. Kuarter kedua, Boston menang tipis 27-26. Babak kedua, Orlando memberikan perlawanan sengit. Kuarter ketiga dimenangi Orlando 19-17 dan imbang 25-25 di kuarter keempat.
Rondo bermain efisien dengan memasukkan 9 dari kali usaha. Persentase field goal Celtics 50% (41/82) sementara Orlando 41,3% (33/80). Celtics unggul di assist dengan 24 assist.
"Kami tak mengurangi tekanan permainan meskipun sudah unggul," kata Rondo kepada AP dan ESPN. "Kami senang akhirnya bisa menyelesaikan pertandingan yang berat ini. Mereka mencoba mengejar namun kami berhasil mengatasinya," kata Rondo.
Pelatih Celtics, Brad Stevens, tak bisa menyembunyikan kegembiraannya. "Mereka ada di dalam kontrol kami. Orlando terlambat bangkit," kata Stevens.
Lima starter Orlando mencetak dobel digit. Arron Afflalo 18 angka, Nikola Vucevic 14 angka 11 rebound, Glenn Davis 15 angka, Tobias Harris 13, dan Victor Oladipo 12.
Dari Boston Celtics, Jared Sulinger membuat 21 angka 12 rebound, Brandon Bass 19 angka 9 rebound, Rondo 19 angka 10 assist 6 rebound, dan Avery Bradley 17 angka.