Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper AS Roma, Morgan De Sanctis, optimistis. Pria berusia 36 tahun ini percaya diri bisa membawa I Giallorossi meraih double winner di musim 2013/14.
Kemenangan AS Roma atas Hellas Verona, Minggu (26/1), yang membuat selisih poin dengan Juventus terkikis menjadi enam angka memicu rasa optimisme dalam diri Morgan De Sanctis.
Target scudetto pun diusung eks penjaga gawang Juventus dan Udinese tersebut.
"Mereka mengatakan bahwa ketika Anda adalah tim besar maka Anda harus bisa mengambil keuntungan ketika pesaing Anda terganjal," ujar De Sanctis.
"Penting untuk kami merespon hasil imbang yang diraih Napoli dan Juventus pada hari Sabtu dengan kemenangan atas Hellas Verona," tutur De Sanctis.
"Enam poin memang membuat posisi Juventus di puncak masih kuat, namun kami hanya perlu berkonsentrasi kepada pekerjaan diri sendiri," ungkap De Sanctis.
Selain menargetkan scudetto, De Sanctis juga ingin menjuarai Coppa Italia.
"Kami menganggap Coppa Italia sebagai target penting dan kami ingin sampai ke final tanpa memandang siapa lawan yang akan kami hadapi," ucap De Sanctis dikutip dari football-italia.net.