Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
FIFA kembali meminta model cantik asal Brasil, Fernanda Lima, untuk menjadi pembawa acara di penganugrahan penghargaan Ballon d'Or 2013, Senin (13/1). Lima akan dipasangkan dengan legenda sepak bola Belanda, Ruud Gullit.
Menjadi pemandu acara bergengsi FIFA bukanlah pengalaman pertama bagi Fernanda Lima. Sebelumnya aktris dan juga presenter televisi ini dipercaya menjadi pemandu acara Drawing Piala Dunia 2014.
Di acara Drawing Piala Dunia 2014 Lima terbilang sukses memukau jutaan pasang mata dengan keanggunannya. Saat itu ia berpasangan dengan Fernandi Hilbert yang juga berasal dari Brasil.
Akan tetapi, busana yang cukup terbuka sempat menimbulkan kontroversi. Ya, karena tidak semua negara bisa memaklumi busana cukup terbuka Lima. Iran langsung menghentikan tayangan langsung Drawing Piala Dunia karena busana Lima yang dinilai tidak sopan.
Lima dan Gullit terlihat sudah berlatih bersama dan terlihat lewat foto-foto yang diunggah situs resmi FIFA. Selain itu, FIFa juga sengaja membuat sebuha program sesi saling tanya jawab antara lima dan Gullit guna keduanya lebih siap dan kompak di acara gala Ballon d'Or 2013.
Dalam sesi tanya jawab tersebut baik Lima dan Gullit secara bergantian mengajukan pertanyaan yang sudah disiapkan. Mulai soal favorit pemenang Ballon d'Or, hingga favorit juara Piala Dunia 2014.
Berikut video lengkap dalam sebuah sesi tanya jawab Lima dan Gullit.
https://www.youtube.com/watch?v=EMfAW-fEJpQ
<object width="425" height="350" data="https://www.youtube.com/v/EMfAW-fEJpQ" type="application/x-shockwave-flash"> </object>