Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kondisi mesin gol Persib, Djibril Coulibaly yang sempat anjlok karena sakit beberapa waktu lalu, kini tampaknya sudah pulih.Bomber asal Mali ini pun mulai berlatih normal melahap semua program latihan pada sesi latihan Jumat (10/1) pagi di lapangan PPI Bandung.
Sebelumnya Djibril melakukan latihan terpisah karena harus menjalani program khusus dari pelatih untuk memulihkan kondisinya setelah lumayan lama istirahat.
Pelatih Persib,Djadjang Nurdjaman mengaku senang melihat perkembangan positif striker yang musim lalu masik jajaran top skor dengan koleksi 21 gol ini. Ia berharap kondisi Djibril bisa secepatnya normal.
"Kami akan terus memantau perkembangan kondisi Djibril, apakah bisa turun atau tdak pada Inter Island Cup.Kita lihat saja nanti.Toh, masih ada dua waktu dua hari lagi "kata Djadjang.
Namun melihat konsisi terakhir Djibril , menurut Djadjang mantan bomber Barito Putra ini memilki kesempatan untuk diturunkan pada Inter Island Cup.
"Saya berharap dia bisa main.Tapi mungkin tidak tampil penuh karena kondisi fisiknya belum memungkinkan dan cukup lama tidak berlatih bersama," tutur Djadjang.