Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 Chelsea atas Liverpool berasal dari keajaiban. David Luiz juga memuji karakter rekan-rekan setimnya yang mampu membalikkan keadaan dan mengamankan tiga angka.
Liverpool berhasil unggul cepat melalui kaki Martin Skrtel pada menit ke-4, sebelum akhirnya Eden Hazard sukses menyamakan kedudukan melalui golnya pada menit ke-18. Chelsea akhirnya membalikkan keadaan melalui gol Samuel Eto'o pada menit ke-34.
David Luiz mengatakan bahwa dengan mentalitas yang baik merupakan kunci dari kemenangan Chelsea di Stamford Bridge.
"Ini adalah kemenangan yang sangat baik, kami kebobolan di awal tetapi kami menunjukkan mentalitas yang kuat dan itu adalah sebuah keajaiban," kata David Luiz seperti dikutip Sportmole.
"Saya senang memiliki pemain seperti Eden Hazard dalam tim sehingga kami dapat melihat sebuah sepak bola yang luar biasa. Kami terus berjuang dan kami kini berada di urutan ketiga di Premier League, kami akan terus berjuang," ungkap pemain berambut kribo itu.