Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 lewat drama adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol melawan PT ASTM di laga pembuka hari pertama, Sabtu (14/12). Meskipun diselingin dengan hujan, kedua tim sama-sama kuat dan saling menyerang untuk mencuri angka.
Babak kedua baru berlangsung tiga menit ketika wasit terpaksa menghentikan pertandingan karena hujan turun deras disertai petir. Pemain terpaksa menepi untuk menghindari sambaran petir.
Tiga puluh menit kemudian pertandingan berlanjut, masih dalam guyuran gerimis. Kondisi tanah yang becek dan berlumpur membuat pemain kesulitan menggiring bola. Alhasil, tidak satu pun tim mapu merobek gawang lawan.
Pada laga selanjutnya, PT Muramoto tampil percaya diri mengalahkan PT Printek 4-1. Empat gol PT Muramoto diciptakan oleh Agung di menit ke-10 dan 21 serta Fahmi di menit ke-15 dan 30. Di babak kedua, melalui tendangan Ridwan di menit ke-36, PT Printek berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-4.
Laga hari Sabtu ditutup dengan pertemuan PT Megatama dan PT Grapitek dengan skor akhir 1-2. PT Megatama berhasil unggul lebih dulu melalui tendangan Dayat di menit ke 17. Disusul gol Arif dari PT Grapitek di menit ke-20 menjadikan skor imbang 1-1.
Setelah turun minum, kedua tim tampak berusaha mengungguli satu sama lain. PT Grapitek memastikan diri melaju ke putaran selanjutnya setelah tendangan Joko di menit ke-41 berhasil merobek gawang PT Megatama.